Jelang Seminar Nasional Pendidikan Dengan Tema “Pencegahan Tiga Dosa Besar Pendidikan” Jajaran Pengurus Gerakan Pendidikan Indonesia Baru (GPIB) Gelar Rapat Internal

PASARKAYU
banner 468x60

Jakarta,Sehaty.id – Jajaran Pengurus DPP dan DPW Gerakan Pendidikan Indonesia Baru (GPIB) DKI Jakarta mengelar rapat internal terakhir jelang hari H,Seminar Nasional Pendidikan dengan tema “Pencegahan Tiga Dosa Besar Pendidikan” hasil Kolabrasi bersama Pusat Penguatan Karakter Kemendikbud & Ristek,Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta dan Kesbangpol Provinsi DKI Jakarta yang dilaksanakan di Seketariat II DPP GPIB Jakarta Timur,Kamis,(07/12/2023).

Seminar Nasional Pendidikan tersebut rencana nya akan digelar tersebut akan mengangkat 3 (tiga) permasalahan yang sering dihadapi oleh Dunia Pendidikan antara lain Perundungan / Bullying,Intoleransi dan Kekerasan Seksual dengan Narasumber Rusprita Putri Utami,Kepala Pusat Penguatan Karakter Kemendikbud yang akan digelar di Aula Ki Hajar Dewantara lantai 5, Jakarta Selatan,Gedung Dinas Pendidikan DKI aula Kihajar Dewantara lantai 5 Jakarta,Pada 20 Desember 2023 Mendatang dengan peserta para komite komite sekolah dari tingkat SD,SLTP, SMA,SMK, Madrasah dan sekolah2 Agama lainnya dan para Pemerhati Pendidikan.

Jual Domain PREMIUM

Tampak hadir dalam rapat internal persiapan Seminar Nasional Pendidikan tersebut antara lain Ketua Umum GPIB Ir.Agung Karang, Wasekjen II DPP GPIB Icha Rika Rachmawati,SE,
OKK DPP GPIB Lies Nur Fajar,Bidang Sosial DPP GPIB Baginda Doloksaribu,Humas DPP GPIB Lidya Yuliana N,Anggota DPP GIPB Kusnendar,dan Para Pengurus DPW GPIB DKI Jakarta Dani Hendro.P,Nurhayati,
Sonya Mercyna,Surya Ningsih,Kristina,Nita Agustina,Indah Wahyuni, Widiastuty Ramadhani,Faridah,
Rahayu Desy Leny,Kartini,Maryanita,
Retno S,Evi Fatmawati. dan Wina.

Dalam rapat tersebut di bahas tentang persiapan dari panitia setiap bidang bidang dan rencana yang akan dilaksanakan pada hari H nya nanti.

Ketua Umum DPP Gerakan Pendidikan Indonesia Baru (GPIB) Ir.Agung Karang menyampaikan tujuan dari rapat yang digelar oleh pengurus GPIB dan panitia tersebut.

“Pada hari ini,Hari Kamis tanggal 7 Desember tahun 2023, bertempat di Sekretariat II Gerakan Pendidikan Indonesia Baru atau GPIB melaksanakan rapat, dalam rangka kegiatan seminar pendidikan dimana kerjasama GPIB,Gerakan Pendidikan Indonesia Baru dengan Kemendikbud & Ristek, Kasbangpol Provinsi DKI Jakarta dan Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta , bertempat di Aula Ki Hajar Dewantara Lantai 5 Kantor Dinas Pendidikan DKI Jakarta dan yang akan diundang adalah Bapak Gubernur Provinsi DKI Jakarta dari Kemendikbud dari pihak Kasbangpol Provinsi DKI Jakarta,dari Dinas Pendidikan DKI Jakarta dan Para Komite Komite Sekolah di DKI Jakarta,tujuan kegiatan seminar ini untuk memberi masukan, usul dan saran kepada Pemerintah untuk Kemajuan Pendidikan di Indonesia.”tutup Agung Karang.

Kegiatan rapat internal persiapan menjelang Seminar Nasional Pendidikan dengan Tema Pencegahan 3 Dosa Besar Pendidikan tersebut ditutup dengan sesi Foto bersama dan Yel Yel GPIB.

sehatyTV

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

RHVAC 2024